DPRD Dukung Anggaran untuk Atlet Porprov 2022

- Senin, 22 November 2021 | 06:55 WIB

BALIKPAPAN - DPRD Balikpapan menerima audiensi dengan KONI Balikpapan dan Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Disporapar). Kegiatan berlangsung pada Selasa (23/11).

Ketua DPRD Balikpapan Abdulloh menghadiri langsung pertemuan tersebut. Dia mengatakan, hasil pembahasan terkait rencana kegiatan yang akan diusuing KONI Balikpapan menjelang Porprov Kaltim 2022 mendatang. 

"Ini sifatnya diskusi saja terkait teknis yang akan dilakukan KONI dan Disporapar untuk membawa atlet kita ke Porprov Kaltim nanti," ungkapnya. Di mana, KONI Balikpapan memiliki target untuk menjadi juara umum pada kejuaraan olahraga tingkat provinsi tersebut. 

Abdulloh menegaskan, pihaknya siap mendukung dengan mengalokasikan anggaran untuk keperluan atlet Kota Beriman. Alokasi dilakukan secara bertahap. "Termasuk kepentingan porprov akan dipenuhi sesuai kebutuhan KONI dalam APBD Perubahan 2022," ujarnya.

Sementara itu, Ketua Harian KONI Balikpapan Muslimin menyebutkan, pihaknya bersyukur telah mendapat restu anggaran. Nominal sebesar Rp 5,5 miliar dalam APBD Perubahan 2022. "Semoga dana yang seret ini masih mencukupi untuk kebutuhan kegiatan porprov," katanya. 

Dia mengaku, sebenarnya anggaran yang dialokasikan masih cukup seret. Mengingat biaya penunjang latihan BPL saja membutuhkan dana Rp 1,6 miliar. Belum lagi keperluan lainnya. Total dana yang diberikan sekitar Rp10 miliar secara bertahap anggaran.

"Kita tetap mengikuti peraturan yang ada. Ini siapa pun atlet yang berangkat nanti berarti keputusan kota," sebutnya. Dia pun optimistis Balikpapan bisa menjadi juara umum dalam Porprov Kaltim 2022. (din/adv/pro) 

Editor: Wawan-Wawan Lastiawan

Tags

Rekomendasi

Terkini

Penerimaan Polri Ada Jalur Kompetensi

Jumat, 19 April 2024 | 14:00 WIB

Warga Balikpapan Diimbau Waspada DBD

Jumat, 19 April 2024 | 13:30 WIB

Kubar Mulai Terapkan QR Code pada Pembelian BBM

Jumat, 19 April 2024 | 13:00 WIB

Jatah Perbaikan Jalan Belum Jelas

Jumat, 19 April 2024 | 12:30 WIB

Manajemen Mal Dianggap Abaikan Keselamatan

Jumat, 19 April 2024 | 08:25 WIB

Korban Diseruduk Mobil Meninggal Dunia

Jumat, 19 April 2024 | 08:24 WIB

Mulai Sesak..!! 60 Ribu Pendatang Serbu Balikpapan

Jumat, 19 April 2024 | 08:19 WIB
X