Realisasi Pajak Daerah 70 Persen, Optimistis Capai Target

- Kamis, 16 September 2021 | 09:34 WIB

BALIKPAPAN – Berdasarkan rapat dengar pendapat dengan BPPDRD, Komisi II DPRD Balikpapan melaporkan posisi pendapatan asli daerah (PAD). Tercatat hingga 31 Agustus, saat ini realisasi pajak daerah sebesar Rp 380 miliar.

Sementara target pajak daerah hingga tutup tahun nanti sebesar Rp 515 miliar. Artinya realisasi pajak sudah mencapai 70 persen. “Kita tetap keyakinan optimistis. Kalau retribusi dan pendapatan lain sepertinya masih berat mengejar,” ucap Ketua Komisi II DPRD Balikpapan H Harris.

Menurutnya saat ini tinggal perlu sambil menunggu pemasukan keuangan daerah hingga Desember. Semua kemungkinan masih bisa terjadi. “Bisa saja di bulan tertentu sepi, nanti bulan depan mulai meningkat lagi,” ujarnya.

Dia pun meyakini, BPPDRD yang bertugas untuk mengejar target PAD Kota Minyak masih optimistis. Meski harus menghadapi sejumlah kendala. Salah satunya kabar IMB gratis imbas omnibus law.

Sebab jika benar IMB gratis, maka bisa saja PAD tidak meningkat. “Kita belum tahu itu sudah jalan atau tidak. Tapi strateginya kita membuat revisi perda untuk kenaikan NJOP per klaster,” bebernya.

Kenaikan NJOP ini sudah mulai berlaku, namun ke kategori tertentu. Seperti pengusaha dan perumahan. “Jadi tidak berlaku untuk masyarakat kecil, kami sesuaikan klaster,” pungkasnya. (din/adv/pro) 

Editor: Wawan-Wawan Lastiawan

Tags

Rekomendasi

Terkini

DPRD Berau Soroti Ketahanan Pangan

Sabtu, 27 April 2024 | 08:57 WIB

Kampus dan Godaan Rangkap Jabatan

Sabtu, 27 April 2024 | 08:44 WIB

Camat Samboja Barat Tepis Isu Dugaan Pungli PTSL

Kamis, 25 April 2024 | 18:44 WIB

Sembilan Ribu Anak di PPU Diberi Seragam Gratis

Kamis, 25 April 2024 | 18:00 WIB
X