Kebakaran di Gunung Malang, Satu Rumah Ludes dan Dua Terdampak

- Kamis, 15 Juli 2021 | 20:20 WIB

BALIKPAPAN-Kebakaran kembali melanda Kota Beriman. Kamis (15/7) sore, jago merah melahap satu unit rumah warga di  RT 44 gang Sahabat, Kelurahan Klandasan Ilir (Gunung Malang) , Balikpapan Kota.

Api dengan cepat membesar lantaran rumah yang terbakar material utamanya kayu. Sontak warga sekitar langsung panik dan berusaha menyelematkan barang berharga.

Salah seorang saksi, Halimah (42) mengatakan sumber api berasal dari rumah yang ada sebelahnya.

“Saya baru selesai salat asar, terus dengar suara kucing dari rumah sebelah. Tiba-tiba ada asap masuk ke rumah, ternyata rumah sebelah kebakaran,” ujar Halimah. 

Sumber api, lanjut Halimah berasal dari ruang tengah lantai dua rumah.

Sekitar pukul 16.00, api berhasil dipadamkan setelah 10 unit pemadam dikerahkan ke lokasi kebakaran.

Saat ini posisi masih dalam pendinginan. Belum diketahui penyebab kebakaran.

Akibatnya kebakaran, 5 KK - 12 jiwa kehilangan tempat tinggal. “Yang terbakar satu rumah dan dua rumah terdampak rusak sedang dan satu rumah rusak ringan,” ungkap Kepala BPBD Suseno. (hul/pro) 

Editor: Wawan-Wawan Lastiawan

Tags

Rekomendasi

Terkini

PLN dan PWI Kalteng Gelar Donor Darah

Kamis, 29 Februari 2024 | 10:23 WIB
X