Juli, Balikpapan Siap Gelar Pembelajaran Tatap Muka

- Senin, 5 April 2021 | 20:49 WIB

BALIKPAPAN - Pembelajaran Tatap Muka (PTM) di Kota Balikpapan dipastikan, akan berlangsung pada Juli 2021 mendatang. Dengan salah satu persyaratannya minimal 75 tenaga pendidik telah divaksin virus corona.

Hal ini disampaikan oleh Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Balikpapan Muhaimin, yang menyebut vaksinasi terhadap guru kini sudah mencapai 2.750 orang. Bertambah 1.000 orang lagi yang akan divaksin besok.

"Jadi total sudah 3.750 dari 9.160 tenaga pendidik yang kami ajukan untuk vakasinasi. Kami harapkan semua selesai divaksin," ujarnya, saat ditemui di Kantor Pemerintah Kota Balikpapan, Senin (5/3).

Ditargetkan, pemberian vaksinasi terhadap guru diselesaikan sebelum bulan Juli. Tetapi jika tidak sempat, setidaknya 75 persen guru sudah menerima vaksin.

"Kalau hal itu sudah kita penuhi, kemudian kondisi pandemik di Kota Balikpapan juga melandai, Inshaa Allah kami siap melaksanakan pembelajaran tatap muka terbatas bulan Juli. Tergantung situasi daerah," tuturnya.

Lanjut dia, setelah vaksinasi selesai diberikan, pihaknya akan kembali melaksanakan simulasi PTM. Seperti yang dilakukan pada bulan Desember 2020 lalu.

"Perwakilan di masing-masing wilayah Kecamatan. Kalau kehadirannya, 50 persen dulu sampai semua memungkinkan kami bisa melaksanakan pembelajaran tatap muka. Karena arahannya memang terbatas," terangnya.

Selain itu, syarat lainnya 50 persen anak akan ikuti PTM, sementara lainnya tetap menggunakan daring. Dengan metode yang digunakan adalah Blended Learning.

Sementara itu, ada syarat berikutnya bagi sekolah yang dapat melakukan PTM di Balikpapan. Yaitu, memiliki SK dari ketua gugus tugas terkait sarana dan prasarana penunjang, dan memenuhi enam daftar periksa.

"SK dari gugus tugas yaitu ada handsanitizer, tempar cuci tangan, dan thermogun untuk enam daftar periksa salah satunya sekolah dekat dengan lokasi fasilitas kesehatan," tutupnya. (rin/pro)

Editor: Wawan-Wawan Lastiawan

Tags

Rekomendasi

Terkini

PLN dan PWI Kalteng Gelar Donor Darah

Kamis, 29 Februari 2024 | 10:23 WIB
X