Jabatan Dewan Pengawas Perumda Air Minum Diikuti 6 Peserta, Perumda PJT Tak Ada Peminat

- Selasa, 24 November 2020 | 16:35 WIB
CARI TERBAIK: Para peserta calon anggota Dewan Pengawas BUMD Paser mengikuti seleksi di ruang CAT BKPSDM Paser, Selasa (24/11).
CARI TERBAIK: Para peserta calon anggota Dewan Pengawas BUMD Paser mengikuti seleksi di ruang CAT BKPSDM Paser, Selasa (24/11).

TANA PASER - Seleksi untuk jabatan di dua Perusahaan Umum Daerah (Perumda) atau BUMD milik Paser kini  tengah berlangsung. Perumda Air Minum Tirta Kandilo Paser diminati 6 calon dewan pengawas, sedangkan Perumda Prima Jaya Taka (PJT) tidak ada satupun yang mendaftar. 

Sekretaris Kabupaten (Sekkab) Paser Katsul Wijaya mengatakan sudah dua kali dibuka pendaftaran untuk dewan pengawas Perumda PJT, namun tidak ada satu pun PNS yang syaratnya minimal eselon III mendaftar. Sedangkan Perumda Air Minum Tirta Kandilo prosesnya sudah memasuki uji kelayakan dan kepatuhan.

"Padahal rencananya uji kelayakan ini akan kita gelar berbarengan untuk dua jabatan dewan pengawas ini, namun tidak ada peminat di Perumda PJT," kata Katsul Wijaya, Selasa (24/11).

Berdasarkan Peraturan Menteri Dalam Negeri RI Nomor 37 Tahun 2018 tentang pengangkatan dan pemberhentian anggota dewan pengawas atau anggota komisaris dan anggota direksi BUMD di pasal 17. Kini jabatan dewan pengawas diisi oleh PNS dengan pangkat minimal eselon III. Sebelumnya jabatan ini diisi oleh 3 orang dewan pengawas, namun kali ini hanya satu orang. Menyesuaikan jumlah direksi.

"Jadi di Perumda PJT satu orang dan Perumda Air Minum satu orang. Masa jabatannya 4 tahun," lanjutnya.

Kini dua kekosongan jabatan tersebut masih kosong, panitia seleksi (Pansel) berencana menjadi Pj sementara untuk dua kekosongan ini, sembari di masa transisi bupati saat ini ke bupati baru.

Enam pejabat Pemkab Paser yang mendaftar sebagai calon dewan pengawas Perumda Air Minum Tirta Kandilo Paser ialah Asisten Perekonomian dan Pembangunan Ina Rosana, Kepala Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Disporpar) Yusuf Sumako, Kepala Bappedalitbang Muksin, Kabag Umum Sudirman, Sekretaris Dinas Pemadam Kebakaran Tatang Abdimas, dan Kabid  Pengendalian Pencemaran dan Kerusakan Lingkungan Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Achmad Safari. (Adv/jib)

Editor: Wawan-Wawan Lastiawan

Tags

Rekomendasi

Terkini

Safari Ramadan Kukar, Serahkan Manfaat JKM

Kamis, 28 Maret 2024 | 11:29 WIB
X