KNPI PPU Segera Laksanakan Musda

- Kamis, 22 Oktober 2020 | 00:20 WIB

PENAJAM - Dewan Pimpinan Daerah  Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Penajam Paser Utara (PPU) bakal menggelar musyawarah daerah (musda). Dijadwalkan bergulir pada 28 Oktober ini di Graha Pemuda Kecamatan Penajam. 

Ketua Panitia Pelaksana Hamzah menyebut, persiapan terus mereka lakukan. Dijadwalkan, pendaftaran bakal dibuka pada 22-25 Oktober. “Sejalan dengan agenda tersebut, kami juga mengumumkan untuk para pemegang suara, yakni Organisasi Kemasyarakatan Pemuda (OKP) untuk segera registrasi ulang," jelaanya.

Ya, OKP yang tergabung dalam wadah KNPI diharapakan untuk meregistrasi ulang dengan melengkapi SK masing-masing. Termasuk para pemuda PPU yang berkeinginan untuk maju pada pemilihan Ketua KNPI Benuo Taka periode 2020–2023. "Semuanya kami persilahkan mendaftar ke Sterring Comitte (SC)," jelasnya.

Adapun persyaratan, lanjut Hamzah, minimal mendapat dukungan dari 20 persen total OKP se-PPU. Kemudian mendapat satu dukungan dari dewan pimpinan kecamatan (DPK). "Perdaftaran bisa diserahkan ke Sekretariat Sementara di Jalan Provinsi KM 1, RT 04 Kelurahan Penajam, Kecamatan Penajam  PPU,” ungkapnya.

Dia berharap, agenda musyawarah nantinya berjalan lancar. Siapapun yang terpilih dapat membuat pemuda di Benuo Taka terus solid. "Banyak agenda kepemudaan yang sudah terlewat. Karena hampir tiga tahun vakum. Mudah-mudahan dengan ini bisa kembali bangkit dan terus berkarya," pungkasnya. (asep/pro)  

Editor: Wawan-Wawan Lastiawan

Tags

Rekomendasi

Terkini

PLN dan PWI Kalteng Gelar Donor Darah

Kamis, 29 Februari 2024 | 10:23 WIB

Tiga Seksi Jalan Tol IKN Siap Beroperasi Juli 2024

Selasa, 23 Januari 2024 | 13:19 WIB
X