Antisipasi Karhutla, PT KSD Sosialisasikan Program Desa Makmur Peduli Api di Kecamatan Mook Manaar Bulatn

- Rabu, 8 Juli 2020 | 08:55 WIB
BENTUK APRESIASI: Managemen PT KSD bersama aparat pemerintah daerah saat melakukan sosialisasi program pencegahan dan pelatihan Karhutla.  Dilanjutkan dengan kunjungan ke Posko KTPA di Kampung Karangan oleh Muspika Kecamatan.
BENTUK APRESIASI: Managemen PT KSD bersama aparat pemerintah daerah saat melakukan sosialisasi program pencegahan dan pelatihan Karhutla. Dilanjutkan dengan kunjungan ke Posko KTPA di Kampung Karangan oleh Muspika Kecamatan.

KUTAI BARAT- Dalam rangka mengantisipasi Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla), PT Kedap Sayaaq Dua (KSD) mensosialisasikan Program Reward Pencegahan Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) ke tiga kampung binaannya, yaitu Kampung Karangan, Kampung Tondoh, Kampung Abit di Kecamatan Mook Manaar Bulatn, Kabupaten Kutai Barat, Kalimantan Timur.

Pada saat yang sama, KSD bersama Musyawarah Pimpinan Kecamatan (Muspika) juga meresmikan terbentuknya Kelompok Tani Peduli Api (KTPA) di kampung-kampung tersebut. 

Program Reward Pencegahan Karhutla dari KSD merupakan sebuah program berupa insentif atau pemberian hadiah bagi desa yang berhasil menjaga areanya bebas dari kebakaran. Dengan adanya program ini, diharapkan tidak ada lagi yang membuka lahan dengan cara membakar.

Sementara KTPA merupakan bagian dari sistem, sarana dan prasarana pengendalian Karhutla yang akan diberikan pelatihan dalam upaya pencegahan kebakaran. 

Direktur KSD, Suhariono menjelaskan, pembentukan KTPA adalah pelaksanaan dari amanat peraturan perundangan yaitu Peraturan Kementerian Pertanian No 5 tahun 2018 mengenai Pembukaan dan Pengelolaan Lahan Perkebunan Tanpa Membakar.

Pemberian reward dan pembentukan KTPA ini, kata dia, merupakan rangkaian besar dari program Desa Makmur Peduli Api (DMPA) yang bertujuan untuk memberdayakan ekonomi desa agar dapat tumbuh makmur dan juga untuk mencegah terjadinya Karhutla. 

“Karhutla dapat menimbulkan kerugian baik kesehatan maupun ekonomi, oleh karena itu perlu adanya gerakan bersama baik dari perusahaan dengan pemerintah daerah dan masyarakat sekitar untuk kegiatan pencegahan dan penanganannya. Melalui program DMPA ini, kami berharap agar bisa mengantisipasi Karhutla dan juga dapat meningkatkan perekonomian di desa-desa sekitar perusahaan,” ujar Suhariono, Selasa (7/7) kemarin. 

Camat Mook Manaar Bulatn, Rusmansyah mengatakan, program ini merupakan langkah yang sangat tepat untuk mengatasi Karhutla terutama untuk masyarakat setempat. “Ini merupakan sebuah inovasi dari KSD. Saya ingin memberikan apresiasi yang tinggi atas kebijakan perusahaan ini.” ucapnya. 

Kemudian, Camat Mook Manaar Bulatn Rusmansyah juga memberi respon positif terhadap kegiatan pembentukan dan pelatihan KTPA yang dilakukan oleh KSD bersama aparat pemerintah daerah. “Kami ingin mengucapkan terima kasih banyak atas upaya pencegahan Karhutla terutama di Kecamatan Mook Manaar Bulatn,” lanjutnya. 

Hal yang sama juga disampaikan oleh Kasi Perlindungan KSDAE dan Pemberdayaan Masyarakat, Abdul Basid. “Semoga kerja sama ini dapat terus berlanjut. Kami akan selalu mendukung seluruh kegiatan yang KSD lakukan untuk pencegahan adanya Karhutla di daerah kami,” kata Abdul Basid.

“Pemberian reward dan pembentukan KTPA ini merupakan komitmen perusahaan untuk mencegah terjadinya Karhutla. Kami juga ingin berterima kasih kepada Muspika Kecamatan Mook Manaar Bulatn dan masyarakat sekitar atas kerjasama yang baik dalam upaya pencegahan Karhutla selama ini,” jelas Estate Manager KSD, Yantoni Nasution.

Untuk diketahui, kegiatan tersebut turut dihadiri oleh Wakil Kepala Polsek Melak Iptu Andreas, Perwakilan Koramil Melak Ngatmuji, dan Sekretaris Kampung Karangan Dwi Pribadiyanto. (mra/pro25/adv) 

Editor: Wawan-Wawan Lastiawan

Tags

Rekomendasi

Terkini

DPRD Berau Soroti Ketahanan Pangan

Sabtu, 27 April 2024 | 08:57 WIB

Kampus dan Godaan Rangkap Jabatan

Sabtu, 27 April 2024 | 08:44 WIB

Camat Samboja Barat Tepis Isu Dugaan Pungli PTSL

Kamis, 25 April 2024 | 18:44 WIB

Sembilan Ribu Anak di PPU Diberi Seragam Gratis

Kamis, 25 April 2024 | 18:00 WIB
X