Bima, Pemancing yang Hilang di Balikpapan Ditemukan di Perairan Sulawesi Tengah

- Jumat, 12 Juni 2020 | 21:22 WIB

BALIKPAPAN - Pemancing yang hilang di Selat Makassar atas nama Bima (21), akhirnya ditemukan. Melalui informasi yang dibagikan melalui Facebook, korban ditemukan di perairan Sulawesi Tengah, tepatnya di desa Sabang pada, Kamis (11/6) sekira pukul 20.14 Wita.

Dari informasi yang ditulis, oleh aku tersebut bahwa ada ditemukan mayat berjenis kelamin laki-laki yang didapat oleh seorang nelayan di daerah sana. Kemudian korban langsung dibawa ke puskesmas terdekat guna dilakukan identifikasi lebih lanjut.

Pagi harinya, Jumat (12/6) Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Kelas A Balikpapan, Octavianto mengumumkan, bahwa benar korban merupakan Bima yang selama ini dicari. Terbukti dari pakaian yang digunakan, sama persis dengan kaos korban saat terakhir kali terlihat.

"Setelah kami koordinasi dengan pihak Kepolisian Polsek Damsol, oleh AKP Hasanuddin bahwa dipastikan korban adalah target ataupun identifikasi awal adalah korban yang hilang beberapa hari lalu di Selat Makassar, atas nama Bima Aris Nugraha (21) warga Jalan Mangga, Kota Balikpapan," jelas pria yang akrab disapa Octa ini.

Setelah dilakukan cross check pada pihak keluarga, dinyatakan benar, dari ciri-ciri pakaian korban maupun tanda-tanda lainnya. Kemiripan sesuai dengan korban saat terakhir kali. 

"Rencananya, korban akan antar atau dievakuasi menuju kota Balikpapan. Dan besok pagi akan tiba di Balikpapan dengan pesawat udara," terangnya.

Disinggung soal jenazah korban, yang sampai hingga di perairan Sulawesi Tengah, Octa menjawab ada banyak faktor. Tingginya gelombang hingga angin kencang selama masa operasi SAR membawa korban hingga kearah desa perbatasan tersebut.

Terhitung sejak hari pencarian pertama hingga saat ini, korban hilang selama 11 hari di lautan. Dwngan ditemukannya korban, maka operasi SAR dinyatakan ditutup dan telah selesai. (rin/pro)

Editor: Wawan-Wawan Lastiawan

Tags

Rekomendasi

Terkini

PLN dan PWI Kalteng Gelar Donor Darah

Kamis, 29 Februari 2024 | 10:23 WIB
X