Wali Kota dan Forkopimda Video Call dengan Enam Pasien Positif Corona, Begini Kondisi Pasien Saat Ini...

- Minggu, 22 Maret 2020 | 18:36 WIB
-
-

BALIKPAPAN - Pemerintah Kota Balikpapan memastikan kondisi enam pasien positif virus corona dalam keadaan baik, Minggu (22/3) sore. Kondisi ini dipastikan leeat video call antara Wali Kota dengan enam pasien positif corona di Balikpapan. 

"Tadi pak Wali Kota dan seluruh jajaran Forkopimda telah video call dengan pasien-pasien positif di RSKD Balikpapan. Dan kita bisa melihat langsung mereka semua baik-baik saja" jelas Juru bicara Kepala Dinas Kesehatan Kota (DKK), Andi Sri Juliarty.

Ia juga menuliskan, melalui pesan daring WhatsApp bahwa juga telah dilakukan tracking. Teman dan keluarga yang sempat berbincang dengan pasien telah diperiksa swabnya.

"Hari ini idak ada penambahan kasus pasien positif," terangnya.

Dari data yang dirincikannya, hanya ada penambahan kasus pasien dalam pengawasan (PDP). Yakni sekarang berjumlah 20 orang. 

"Total pasien yang menjalani observasi di rumah atau ODP berjumlah 335. Tetapi ada 52 kasus berkurang karena telah menjalani 14 hari masa inkubasi 14, sehingga kini menjadi 303 orang," tulisnya.

Untuk hari ini 16 pasien juga telah menerima hasil pemeriksaan dan dinyatakan negatif. Selanjutnya mereka akan dipulangkan dan berkumpul bersama keluarganya. (rin/pro)

Editor: Wawan-Wawan Lastiawan

Tags

Rekomendasi

Terkini

PLN dan PWI Kalteng Gelar Donor Darah

Kamis, 29 Februari 2024 | 10:23 WIB
X