Antisipasi Penyebaran Corona, Seluruh Ruangan di Mapolresta Balikpapan Disemprot

- Selasa, 17 Maret 2020 | 20:42 WIB
Petugas menyemprot pintu masuk utama ruang Mapolresta Balikpapan. (foto: wawandut/prokal)
Petugas menyemprot pintu masuk utama ruang Mapolresta Balikpapan. (foto: wawandut/prokal)

BALIKPAPAN – Polresta Balikpapan melakukan giat penyemprotan desinfektan di sekitar area Mako Polres. Kegiatan ini merupakan implementasi dalam antisipasi pencegahan virus corona untuk tempat pelayanan masyarakat.

Kapolresta Balikpapan Kombes Pol Turmudi mengatakan, kegiatan penyemprotan ini dilakukan di semua ruangan, termasuk di ruang tahanan. Ini sebagai tinjak lanjut arahan dari pemerintah dalam memerangi virus corona.

“Kita tadi sudah lakukan semua lingkungan kerja dari semua ruang kerja, ruang pelayanan, ruang tunggu, penjagaan, dan juga masjid. Dan untuk desinfektan ini dilakukan secara berkala, artinya akan tahan beberapa hari lalu kemudian dilakuakan penyemprotan lagi,” ujar Turmudi, saat ditemua di Mako Polresta Balikpapan pada, Selasa (17/3).

Sebanyak dua orang dari Bidang Kedokteran dan Kesehatan Polda Kaltim dikerahkan dalam proses desinfektan. Keduanya dilengkapi dengan APD lengkap untuk penanganan virus.

“Sampai saat ini kegiatan juga tidak ada yang mengalami penumpukkan untuk bagian pelayanan. Mungkin masyarakat juga paham, harus mengisolasi diri, akhirnya mereka enggan untuk beraktivitas di luar rumah,” terangnya.

Turmudi mengimbau kepada masyarakat agar lebih waspada termasuk kepada petugas yang ingin melakukan penyemprotan desinfektan. Perlu melakukan pengecekkan terhadap petugas tersebut untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan. (rin/pro) 

Editor: Wawan-Wawan Lastiawan

Tags

Rekomendasi

Terkini

PLN dan PWI Kalteng Gelar Donor Darah

Kamis, 29 Februari 2024 | 10:23 WIB
X