Harus Ekstra Keras Kawal Usulan Anggaran di Provinsi

- Selasa, 17 Maret 2020 | 12:10 WIB
MITRA PEMKOT: Rahmad Mas'ud berbincang dengan Komandan Lanud Dhomber Kolonel Pnb 
 Hendrayansyah di sela Musrenbang, kemarin.
MITRA PEMKOT: Rahmad Mas'ud berbincang dengan Komandan Lanud Dhomber Kolonel Pnb  Hendrayansyah di sela Musrenbang, kemarin.

BALIKPAPAN- Wakil Wali Kota Balikpapan Rahmad Mas'ud mengharapkan wakil rakyat dapil Balikpapan yang duduk di DPRD Kaltim ikut memperjuangkan lebih ekstra keras lagi agar bantuan keuangan provinsi ke Balikpapan bisa lebih besar pada tahun 2021.

Demikian ditegaskannya usai acara pembahasan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrembang) dalam rangka penyusunan RKPD Kota Balikpapan tahun 2010 di Aula Pemkot, Senin (16/3) kemarin.

Menurut Rahmad, seharusnya Balikpapan mendapatkan suntikan dana yang besar lagi, apalagi Balikpapan memiliki segudang prestasi baik tingkat kota maupun pusat. Bahkan jauh lebih baik dibandingkan kota lainnya di Kaltim. “Bantuan keuangan sangat sedikit, masa sih bantuan keuangan Balikpapan di nomor 6 dari daerah lain. Untuk itu kami sangat berharap peran wakil-wakil DPRD dapil Balikpapan untuk mengawal anggaran untuk difokuskan di Balikpapan,” imbuhnya.

Tentunya usulan anggaran itu, lanjut Rahmad, lebih diperioritaskan ke penanganan banjir, masalah  pendidikan, kesehatan, infrastruktur, termasuk masalah penyediaan air bersih.  

Menurut Rahmad, dalam musrembang bertajuk Pemantapan Kualitas SDM Daerah dan Optimalisasi Pengelolaan Kota yang Berkelanjutan itu, Pemkot Balikpapan menyebutkan, sebanyak 6.000 usulan yang disampaikan masyarakat melalui Musrembang untuk tahun anggaran 2021.

Dari 6.000 usulan itu diproyeksikan anggaran yang dibutuhkan mencapai Rp 7 triliun. Namun, dari jumlah itu yang dianggap layak hanya sekitar 1.000 usulan saja. Itu pun tidak semua akan diakomodir melalui APBD.

“Yah namanya usulan, tidak mungkin diberi semua. Yah paling tidak yang diprioritas dulu di realisasikan,” katanya.

Pada pembahasan yang dibacakan Walikota Balikpapan kemarin, ada 8 usulan prioritas melalui APBD provinsi Kaltim. Diantaranya ada Jalan tembus kilometer 8- Sepinggan, pembangunan Waduk Wain, Pengendalian banjir khususnya DAS Ampal, pembangunan dan pembebasan lahan ITK, pembangunan SMK Negeri 7 Balikpapan Barat, Hibah lahan eks Puskib dan Pembangunan ruang terbuka hijau, pelebaran jalan Mulawarman, Pengembangan kawasan industri Kariangau dan sistem penyediaan air minum regional khususnya Sepaku-Semoi dan Mahakam. 

Harapan usulan Musrembang itu sangat diharapkan mengingat anggota DPRD Kaltim Dapil Balikpapan hadir dalam musrembang, ada Hasanuddin, Mimi Pane, Muhammad Adam, Edi Sunardi, H Baba, Mustafa Yusuf, Bagus Susetyo, Fitri Maisyaroh dan Sigit Wibowo. (mar/adv/pro5) 

Editor: Wawan-Wawan Lastiawan

Tags

Rekomendasi

Terkini

Sembilan Ribu Anak di PPU Diberi Seragam Gratis

Kamis, 25 April 2024 | 18:00 WIB

Pemkot Balikpapan Didesak Fasilitasi Pom Mini

Kamis, 25 April 2024 | 10:00 WIB

HIMASJA Soroti Dugaan Pungli PTSL di Samboja

Rabu, 24 April 2024 | 09:37 WIB
X