Fraksi PKS Dorong Pemkot Optimalkan PAD

- Selasa, 26 November 2019 | 20:08 WIB
-
-

BALIKPAPAN – Sorotan penuruan pendapatan asli daerah (PAD) juga menjadi perhatian Fraksi PKS. Anggota Fraksi PKS Sandy Ardian memberikan beberapa catatan kepada Pemkot Balikpapan agar dapat berbenah di masa mendatang. Terutama yang penting mengenai potensi PAD yang belum terasa dikelola maksimal.

Menurutnya PAD masih bisa lebih tinggi dari angka yang telah tercapai saat ini. Pihaknya mendorong agar Pemkot Balikpapan bisa bekerja jujur, serius, kreatif, dan inovatif dalam berupaya meningkatkan PAD. Selain itu mendorong Pemkot Balikpapan untuk dapat mengkaji kemampuan dalam menanggung iuran BPJS Kesehatan warga yang berada di kelas 3.

Seperti yang sudah masuk menjadi tanggungan penerima bantuan iuran (PBI) sebelumnya. Misalnya untuk masyarakat golongan keluarga miskin (gakin).

“Diawali dari memvalidasi data, melihat kemampuan anggaran, semoga bisa terealisasi dalam waktu dekat dalam perubahan,” ungkapnya. 

Dia pun sempat memberikan sindirian terkait PDAM Balikpapan yang dirasa masih belum optimal dalam memberikan pelayanan air bersih. “Ada pun Kekurangan air baku yang selama ini jadi momok saya rasa sudah ada solusi atas kunjungan bapak ke luar negeri beberapa waktu lalu,” tuturnya.

Fraksi PKS meminta agar prosedur pengelolaan keuangan mengikuti paduan dalam pengelolaan keuangan daerah mengacu pada skala prioritas.

“Ketika ada perubahan harus dikomunikasi bersama antara Pemkot Balikpapan dan DPRD agar tidak menimbulkan masalah di kemudian hari,” pungkasnya. (din/pro/one) 

Editor: Wawan-Wawan Lastiawan

Tags

Rekomendasi

Terkini

Safari Ramadan Kukar, Serahkan Manfaat JKM

Kamis, 28 Maret 2024 | 11:29 WIB
X