SERUU..! BNI Nongkrong Interaktif bareng Millenial

- Rabu, 4 September 2019 | 09:03 WIB
GENERASI MILLENIAL : Usai acara BNI nongkrong Interaktif  bareng Millenial dari Universitas Mulia Balikpapan di This Way Cafe Senin (2/9), tidak lupa bersama jajaran BNI untuk foto bersama.
GENERASI MILLENIAL : Usai acara BNI nongkrong Interaktif bareng Millenial dari Universitas Mulia Balikpapan di This Way Cafe Senin (2/9), tidak lupa bersama jajaran BNI untuk foto bersama.

BALIKPAPAN- Menyambut Hari Pelanggan Nasional yang diperingati setiap 4 September, BNI  mengajak Millenial Universitas Mulia Ngobrol Financial dan Green Lifestyle acara yang bertajuk “Nongkrong Interaktif (Nongki) Bareng Millennials," Senin (2/9).

Bertempat di This Way Cafe di jalan MT Haryono, “BNI bersama para generasi millennial saling berdiskusi, berbagi ilmu, ide, dan cerita seputar pentingnya perencanaan keuangan (financial planning) dalam kehidupan,” kata Iwan Ali Fahmi Head Of Consumer dan Retail.

 Iwan Ali Fahmi menambahkan bahwa “BNI ingin memberikan advice kepada para generasi millennial untuk lebih prepare dan produktif, dalam mempersiapkan kebutuhannya dimasa yang akan datang,” ucap beliau.

Kegiatan ini merupakan bagian dari program “Bulan Layanan BNI” yang telah dilaksanakan setiap bulannya, melibatkan pegawai muda BNI untuk melayani, berkarya, dan berkontribusi memberikan yang terbaik untuk negeri.

“Penting bagi millennial memiliki tabungan dan investasi. Saat ini saja sudah banyak jenis tabungan dan investasi. Peruntukannya dapat disesuaikan dengan kebutuhan, seperti deposito, tabungan berjangka, reksa dana, saham, dan lainnya. Tabungan dan investasi dapat menjadi pilihan untuk mewujudkan tujuan finansial mereka," ucap  Iwan Ali Fahmi Head Of Consumer dan Reatail.

“Ada pun BNI sudah memperkenalkan pembukaan rekening digital, pengajuan BNI griya melalui e-from, experience LinkAja sebagai uang elektronik, dan BNI mengajak para Millenial untuk mengambil peran  dan lebih peduli terhadap lingkuangan,”  tutur Bintara Pemimpin Cabang Balikpapan.

Selanjutnya cara mengelola pemasukan dan pengeluaran. Jika perlu hutang menggunakan untuk hal produktif. Jadi, sah-sah saja utang dari mana pun asalnya, baik itu kartu kredit, kredit anggunan, dan lainnya asalkan ada pemasukan. Kondisi itu lah yang kadang mereka pikirkan atau rencanakan.

Acara berjalan dengan lancar dengan suasana yang nyaman dan menyantap makanan malam bersama. Ditemani  musik akustik dan keceriaan para millenial saat  leader BNI membawa suasana menjadi diskusi yang keren dan informatif buat para millenial di masa kedepan.

Semangat “Melayani Negeri Kebanggaan Bangsa” tidak hanya diwujudkan dalam produk dan layanan perbankan saja, “tetapi juga melalui banyak cara dalam memaknai hidup. Salah satunya dengan kepedulian terhadap lingkungan,” terang Bintara.

Dalam menanggapi krisis kepedulian lingkungan yang tengah ramai diperbincangkan, BNI melalui gerakan BNI Go Green mengajak dan menumbuhkan kesadaran masyarakat Indonesia untuk lebih peduli terhadap lingkungan sekitar.

"Zaman sekarang, penggunaan tumbler ini bisa menggantikan kebiasaan kita dalam mengkonsumsi air mineral dalam kemasan, limbah plastik pun dapat dikurangi. Cukup dengan membiasakan pola hidup go-green dan mengurangi pemakaian plastik, artinya kita sudah berkontribusi melestarikan bumi," pungkasnya.(adv/pro3/oci/one) 

Editor: Wawan-Wawan Lastiawan

Tags

Rekomendasi

Terkini

Manajemen Mal Dianggap Abaikan Keselamatan

Jumat, 19 April 2024 | 08:25 WIB

Korban Diseruduk Mobil Meninggal Dunia

Jumat, 19 April 2024 | 08:24 WIB

Mulai Sesak..!! 60 Ribu Pendatang Serbu Balikpapan

Jumat, 19 April 2024 | 08:19 WIB

Jalan Rusak di Siradj Salman Minta Segera Dibenahi

Kamis, 18 April 2024 | 10:00 WIB
X