Jalur Transmisi SUTT 150 kV Tenggarong- Kota Bangun Sudah Selesai dan Dioperasikan

- Minggu, 26 Mei 2019 | 22:30 WIB
-
-

KUTAI KARTANEGARA - Pembangunan infrastruktur ketenagalistrikan di Kalimantan Timur dan Kalimantan Utara menjadi tugas dan tanggung jawab PLN UIP Kalbagtim. Dan, kabar gembira untuk masyarakat di Kabupaten Kutai Kartanegara bahwa jalur transmisi SUTT 150 kV Tenggarong - Kota Bangun pada hari Sabtu (25/5) telah berhasil diselesaikan dan dioperasikan.

Kini Kabupaten Kutai Kartanegara antara Tenggarong hingga Kota Bangun sudah dapat menikmati listrik yang tersambung oleh jaringan transmisi listrik 150kV sepanjang 123,90 kilo meter sirkit yang ditopang dengan 160 tower menyambungkan antara Gardu Induk 150kV Tenggarong dengan Gardu Induk 150kV Kota Bangun masing-masing berkapasitas 30MVA, yang sebelumnya masih menggunakan sistem isolated dari PLTU Senoni untuk melayani Kota Bangun.

-

Pada hari Sabtu (25/5), Manager UPP Kitring Kalbagtim 3, Muhammad Subchan Fuad langsung mendampingi proses pemberian beban pertama SUTT 150kV Tenggarong - Kota Bangun agar dapat berjalan dengan lancar.

Hingga sore hari, proses energized dapat berjalan dengan lancar dan wajah bahagia terpancar dari seluruh tim (kontraktor, PLN Pusertif, PLN UP3B Kaltim dan PLN ULTG Samarinda) yang hadir pada saat itu.

"Alhamdulillah, pada hari ini SUTT 150kV Tenggarong - Kota Bangun telah selesai dan berhasil dioperasikan. Berkat kerja keras dan kerja sama seluruh tim pelaksana pembangunan, kegiatan hari ini berjalan dengan aman dan lancar," sambut Fuad.

-

Ucapan terima kasih untuk seluruh pihak dan stakeholder yang telah mendukung pembangunan infrastruktur ketenagalistrikan di Kalimantan Timur khususnya di Kabupaten Kutai Kartanegara, dan harapannya SUTT 150kV Tenggarong - Kota Bangun dapat membawa manfaat untuk masyarakat Kabupaten Kutai Kartanegara.

Di lain tempat, General Manager PLN UIP Kalbagtim, Muhammad Ramadhansyah menyampaikan beberapa hal, pertama yaitu menyampaikan apresiasinya kepada seluruh tim pelaksana baik UPP Kitring Kalbagtim 3 dan mitra kerja/kontraktor bahwa telah diselesaikannya dengan baik pekerjaan pembangunan infrastruktur ketenagalistrikan SUTT 150kV Tenggarong - Kota Bangun yang telah dinanti oleh khalayak masyarakat.

Selain itu, disampaikan bahwa dengan digunakannya SUTT 150kV Tenggarong - Kota Bangun ini dapat menjamin penyediaan dan menambah kehandalan tenaga listrik pada sistem kelistrikan mahakam yang melayani kelistrikan di Kalimantan Timur sehingga dapat memberikan kualitas produk yang terbaik. (*deo/adv/pro5/one) 

Editor: Wawan-Wawan Lastiawan

Tags

Rekomendasi

Terkini

Di Berau, Pakaian Adat Bakal Diwajibkan di Sekolah

Sabtu, 20 April 2024 | 17:45 WIB

Wartawan Senior Kubar Berpulang

Sabtu, 20 April 2024 | 17:10 WIB

“Kado” untuk Gubernur dan Wagub Mendatang

Sabtu, 20 April 2024 | 14:45 WIB

PKL Tunggu Renovasi Zonasi Lapak Pasar Pandansari

Sabtu, 20 April 2024 | 11:30 WIB

Kapolres PPU dan KPUD Bahas Persiapan Pilkada 2024

Sabtu, 20 April 2024 | 09:46 WIB
X