Penampakan Mobil-Mobil Modifikasi Keren Mejeng di Plaza Balikpapan

- Sabtu, 23 Februari 2019 | 15:23 WIB

BALIKPAPAN - Kaltim Post Grup (KPG) kembali hadir memanjakan pencinta automotif. Autonation Modified Show - sebuah kontes modifikasi mobil - digelar KPG di Plaza Balikpapan. 

Ada puluhan mobil-mobil modifikasi, mulai dari bergaya jadul hingga modern, dipamarken di lantai dasar mal terbesar di Kota Minyak itu.

Parlinto (34), Tim Official Borneo Enterprisindo - EO KPG - mengatakan, acara ini akan berlangsung selama dua hari berturut-turut. Mulai dari hari ini, Sabtu, 23 hingga 24 Februari 2019. "Autonation Modifid Show ini merupakan kegiatan tahun ke dua yang kami buat," katanya kepada Prokal.co (media online Kaltim Post Group) saat ditemui di Plaza Balikpapan.

Saat ini, sebut Parlinto, ada 25 peserta yang mengikuti Autonation Modifid Show. Mereka datang dari komunitas-komunitas mobil di Samarinda dan Balikpapan. "Dari mereka semua ada 20-an mobil yang telah dimodifikasi diikutkan dalam kontes ini," sebutnya.

Dijelaskannya, mobil-mobil yang ikut kontes ini ada berbagai macam gaya modifikasi dan jenis. Seperti bergaya ekstrem, elegan, racing serta street racing. "Gaya-gaya mobil klasik juga ada," jelasnya.

Nantinya, dia melanjutkan, mobil-mobil itu akan dinilai oleh dewan juri yang telah disiapkan oleh panitia penyelenggara secara independen. Setelah itu, dewan juri akan menentukan pemenang susuai kategori yang disediakan.

"Ada 60 kategori yang diperebutkan dalam kontes ini. Diantaranya, seperti kategori eksterior, veriest, interior, engine hingga audio," paparnya.

Total, pihaknya menyediakan uang tunai sekitar Rp 10 juta untuk dibagikan kepada masing-masing pemenang acara ini. "Pemenang akan diumunkan besok (24/2) malam," jelasnya.

Selain kontes modifikasi, Parlinto menambahkan, Autonation Modifid Show juga diisi berbagai macam kegiatan menarik lainnya. Seperti games unik yang diperuntukkan bagi komunitas-komunitas mobil. 

Selain itu, ada juga penampilan live disc jockey (Dj). "Pokoknya kita ramaikan lah dua hari berturut-turut ini," tandasnya. (sur/pro/one) 

Editor: Wawan-Wawan Lastiawan

Tags

Rekomendasi

Terkini

PLN dan PWI Kalteng Gelar Donor Darah

Kamis, 29 Februari 2024 | 10:23 WIB
X