Ada Aroma Korupsi di Dana Lahan Kuburan Km 15 Balikpapan

- Kamis, 3 Januari 2019 | 14:49 WIB
TPU Terpadu yang terletak di Km 15, Karang Joang, Balikpapan Utara. Diduga dana pengadaan lahan ini dikorupsi sekitar Rp 2 miliar.
TPU Terpadu yang terletak di Km 15, Karang Joang, Balikpapan Utara. Diduga dana pengadaan lahan ini dikorupsi sekitar Rp 2 miliar.

BALIKPAPAN - Aroma korupsi terendus di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Terpadu, Kilometer (Km) 15, Balikpapan Utara. Diduga, dana pengadaan lahan TPU yang terletak di Jalan Sei Wain, Kelurahan Karang Joang, itu telah menjadi ladang korupsi bagi orang yang rakus harta.

Hal ini terungkap saat Polres Balikpapan menggelar Konferensi Pers Akhir Tahun 2018, Senin (31/12) lalu, di Mapolres Balikpapan. 

Saat itu, Kapolres Balikpapan, AKBP Wiwin Fitra, bersama jajarannya memaparkan tindak pidana korupsi yang terjadi pada 2018.

Dalam paparannya, terungkap, ada tiga kasus pidana korupsi yang terjadi di Balikpapan sepanjang tahun kemarin. Salah satunya adalah kasus korupsi pengadaan lahan TPU Km 15. 

Sayangnya, kapolres tak merinci lebih dalam soal korupsi tersebut. Siapa pelakunya? Kapan korupsi itu terjadi?

Perwira melati dua di pundak itu hanya menyebutkan jumlah dana yang dikorupsi terkait kasus ini.

Diduga, sekira Rp 2 miliar dari dana pengadaan TPU Km 15 telah masuk ke kantong pribadi oknum tak bertanggung jawab. “Kasus korupsi di TPU ini paling banyak jumlahnya (Diantara tiga kasus korupsi yang diungkap sepanjang 2018),” sebutnya.

Selain itu, dia menjelaskan, kasus korupsi ini sudah dalam proses penyidikan pihaknya. “Sudah naik ke tingkat sidik, namun belum ada yang ditetapkan tersangka,” singkatnya, saat awak media menanyakan proses hukum terkait dugaan korupsi TPU Km 15. (sur/pro/one) 

Editor: Wawan-Wawan Lastiawan

Tags

Rekomendasi

Terkini

EO Bisa Dijerat Sejumlah Undang-Undang

Rabu, 24 April 2024 | 08:00 WIB

Pengedar Sabu di IKN Diringkus Polisi

Rabu, 24 April 2024 | 06:52 WIB

Raup Rp 40 Juta Usai Jadi Admin Gadungan

Selasa, 23 April 2024 | 09:50 WIB

Masih Abaikan Parkir, Curanmor Masih Menghantui

Selasa, 23 April 2024 | 08:00 WIB
X