BALIKPAPAN- Kebakaran yang melanda salah satu rumah di Kompleks Perumahan Pertamina di Kawasan Gunung Dubs Balikpapan pada Selasa (19/9) malam berhasil ditangani sigap. Hanya dalam 15 menit setelah muncul, api berhasil dipadamkan berkat kesigapan mereka dan sebagian bangunan masih bisa terselamatkan. Siapakah Pasukan Fire Brigader Pertamina ini?
Fire Brigade Pertamina RU V Balikpapan terdiri dari 32 Personil Pemadam dan 10 Unit Mobil Pemadam yang selalu siap sedia selama 24 jam.
Mereka secara rutin tiap tahunnya selalu mengikuti pelatihan-pelatihan khusus Fire Fighting seperti Pro Fire Planning, Fireman Course dan Traning Tehnik Pemadaman & Pengoperasian Mobil/ Peralatan Pemadam.
Melalui latihan khusus tersebut, Fire Brigade Pertamina RU V Balikpapan beberapa kali monerahkan prestasinya di beberapa ajang/ kompetisi Fire Rescue Nasional.
Hal ini terbukti dengan prestasi yang ditorehkan, antara lain Juara 1 IFRC (Indonesian Fire Rescue Competition) category Underater Rescue Tahun 2014, Juara 2 IFRC category Structural Fire Fighting tahun 2014, Juara 3 IFRC category Fuel Tank Fire tahun 2014, Juara 3 IFRC category Structural Fire Fighting Tahun 2015, dan Juara 3 First Aid tingkat Direktorat Pertamina tahun 2017.
Tidak hanya bertugas untuk Pertamina, pasukan ini juga sigap membantu kebakaran yang terjadi di luar Pertamina, seperti pemadaman api di kampung atas air beberapa minggu lalu.
Dalam bekerja, brigade ini selalu didampingi setia didampingi oleh Mobil Pemadam Kebakaran. Setiap mobil pemadam di lengkapi dengan berbagai safety tools, di antaranya Breathing Apparatus, Kotak P3K, Halligan Tool, Kapak dan Palu, Selang Pemadam, Inductor Inline, Chainsaw, Strainer, Nozzle & Foeam Branch dan Hydrosheild. (pro/one)