BREAKING NEWS | RAGAM | OLAHRAGA | KRIMINAL | NASIONAL | ADVERTORIAL | KABAR IKN | ROAD TO 2024

KABAR IKN

Senin, 20 November 2023 15:52
Groundbreaking Tahap Ketiga di IKN, Ada Balikpapan Superblock

Direncanakan Desember, Nilai Investasinya Rp 10 T

Agung Wicaksono

BALIKPAPAN-Groundbreaking tahap III di kawasan Ibu Kota Nusantara (IKN) ditargetkan berlangsung bulan depan. Nilai investasinya ditaksir mencapai Rp 10 triliun.

Hal itu disampaikan Deputi Bidang Pendanaan dan Investasi Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN) Agung Wicaksono pada jumpa pers update pembiayaan dan investasi di IKN secara daring, Senin (20/11). Untuk groundbreaking tahap tiga ini, disebut Agung akan dibagi dalam tiga kategori. 

“Untuk kategori hijau ada Pusat Suaka Orangutan (PSO) milik Arsari Group, Kebun Raya dan Reforestasi Hutan IKN serta green movement Sabuk Hijau Nusantara crowd-sourching untuk reforestasi,” katanya.

Ada juga kategori ekosistem komersial dan penyediaan kebutuhan, seperti Indogrosir dan Grand Lucky serta pengembang asal Kaltim, Balikpapan Superblock (BSB).

“Ini juga menunjukkan bahwa investor domestik juga berperan dalam investasi di IKN,” kata Agung.

Terakhir ada lembaga negara yang mulai melakukan pembangunan di IKN, seperti Lembaga Penjamin Simpanan (LPS), Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dan BPJS Kesehatan.

“Jadwal masih tentatif, menanti jadwal dan kesediaan dari Bapak Presiden,” kata Agung.

Sebagai informasi, adapun nilai proyek IKN yang di-groundbreaking pada tahap pertama 21-22 September 2023 kemarin sebesar Rp 23 triliun. 

Kemudian, pada tahap kedua 1-2 November 2023 sebesar Rp 12,5 triliun. Dengan begitu, total proyek yang telah di-groundbreaking sebesar Rp 35,5 triliun.

Ditambah dengan nilai investasi pada groundbreaking tahap ketiga yang mencapai Rp 10 triliun, maka tahun ini investasi yang masuk di IKN diproyeksikan menembus angka Rp 45 triliun. (hul)

loading...

BACA JUGA

Rabu, 06 Desember 2023 13:20

OIKN Berkomitmen Mempercepat Reforestasi Area Terdegradasi

  DUBAI-Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN) bertekad untuk mempercepat reforestasi…

Rabu, 29 November 2023 18:35

IKN Diminati Investor Rusia

  JAKARTA – Sejumlah perwakilan dari pemerintah, lembaga keuangan dan…

Selasa, 28 November 2023 14:17

Dermaga Logistik IKN Siap Digunakan Akhir Tahun

BALIKPAPAN-Kementerian PUPR memastikan pembangunan dermaga logistik pembangunan IKN yang terletak…

Minggu, 26 November 2023 08:31

Buka Nusantara AgriFest 2023, Kepala Otorita IKN Ajak Masyarakat Bersiap Menjadi Petani Ibu Kota yang Modern

  SAMBOJA-Kepala Otorita IKN mengajak masyarakat bersiap menjadi petani ibu…

Senin, 20 November 2023 15:52

Groundbreaking Tahap Ketiga di IKN, Ada Balikpapan Superblock

BALIKPAPAN-Groundbreaking tahap III di kawasan Ibu Kota Nusantara (IKN) ditargetkan…

Sabtu, 18 November 2023 07:05
Program TJSL AirNav Indonesia, Sehari Bisa Produksi 800 Liter Air Minum

Warga Mentawir Kini Punya Mesin Pengolah Air

  SEPAKU-Dihuni sekitar 600-an warga, Kelurahan Mentawir, Kecamatan Sepaku menjadi…

Sabtu, 11 November 2023 11:44
Berpotensi Tingkatkan Angka Kemiskinan hingga 100 Juta Jiwa

Menkeu Sri Mulyani Sebut Dampak Perubahan Iklim Mesti Ditangani Bersama

  JAKARTA-Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati mengungkapkan bahwa perubahan…

Sabtu, 11 November 2023 09:39
Juli Tahun Depan, 12 Tower Ditarget Siap Huni

Akhir 2024, Pembangunan 47 Tower Rusun ASN di IKN Beres

JAKARTA-Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) melalui Direktorat Jenderal…

Jumat, 10 November 2023 09:42

IIF bersama Bina Karya Siap Dukung Pembangunan dan Pengembangan IKN

  JAKARTA – PT Indonesia Infrastructure Finance (IIF) menyetujui kerja…

Selasa, 07 November 2023 21:31

Menteri ATR/BPN Tekankan Pentingnya Perencanaan Tata Ruang dalam Pertumbuhan Ekonomi

    BALIKPAPAN-Menteri Agraria dan Tata Ruang (ATR)/Badan Pertanahan Nasional…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers