Komisi II Kunjungi Pasar Pandansari, Cari Solusi Terbaik

- Senin, 27 Maret 2023 | 22:31 WIB

BALIKPAPAN - Pemkot Balikpapan berencana menata kembali Pasar Pandansari pada 2024. Komisi II DPRD Balikpapan melakukan kunjungan lapangan, Senin (27/3).

Ketua Komisi II Suwanto mengatakan, pihaknya telah mengikuti pembahasan awal penataan pasar dengan Dinas Perdagangan beberapa waktu lalu. Kini merupakan tindak lanjut.

"Kami tidak mau buru-buru dalam menentukan arah perbaikan Pasar Pandansari," tuturnya. Menurutnya percuma nanti diperbaki dan penertiban, tapi kembali lagi seperti sebelumnya.

Wakil rakyat di legislatif tidak mau kejadian seperti itu. Cukup setelah ditertibkan sudah tidak kembali lagi kacau. Maka perlu rencana penertiban dan penataan yang matang. Suwanto akan membentuk satu tim yang terencana dan sistematis.

"Bagaimana langkah-langkah yang harus dlakukan untuk membenahi Pasar Pandansari sebagai pasar tradisional," ungkapnya. Kemudian bentuk tim kecil untuk diskusi dengan mengundang pedagang, tokoh masyarakat, hingga stakeholder terkait.

Sehingga terdengar aspirasi dan saran dari setiap pihak. "Kami sedang menggodok rencana penataan yang terbaik untuk Pasar Pandansari," tuturnya. Hasil dari kunjungan lapangan, Suwanto menilai banyaknya pedagang yang berada di luar pasar.

Menurutnya kondisi pasar sudah memprihatinkan dan perlu pembenahan.

Hasil pengamatan sidak ini akan dibahas dalam pertemuan mendatang. "Jadi tidak berburu-buru dalam menyelesaikan masalah," imbuhnya. 

Selain itu, Suwanto mempertanyakan status pasar Pandansari sebagai pasar induk atau pasar tradisional. Dinas Perdagangan mengatakan Pasar Pandansari merupakan pasar tradisional. 

Namun kenyataannya kini memiliki dua status tersebut. "Harus dikembalikan dulu statusnya agar tidak menumpuk dan menimbulkan kemacetan," tutupnya. (adv/din/pro)

Editor: Wawan-Wawan Lastiawan

Tags

Rekomendasi

Terkini

Camat Samboja Barat Tepis Isu Dugaan Pungli PTSL

Kamis, 25 April 2024 | 18:44 WIB

Sembilan Ribu Anak di PPU Diberi Seragam Gratis

Kamis, 25 April 2024 | 18:00 WIB

Pemkot Balikpapan Didesak Fasilitasi Pom Mini

Kamis, 25 April 2024 | 10:00 WIB

HIMASJA Soroti Dugaan Pungli PTSL di Samboja

Rabu, 24 April 2024 | 09:37 WIB
X