Pemuda Pancasila Sepaku Siap Mengawal Pembangunan IKN

- Kamis, 23 Maret 2023 | 21:59 WIB
Ketua Ranting Pemuda Pancasila Kecamatan Sepaku, Erwin Mushal
Ketua Ranting Pemuda Pancasila Kecamatan Sepaku, Erwin Mushal

SEPAKU-Pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN) terus mendapat dukungan berbagai pihak. Tak terkecuali Organisasi Kemasyarakatan (ormas) Pemuda Pancasila.

Ketua Ranting Pemuda Pancasila Kecamatan Sepaku Erwin Mushal memastikan pihaknya siap mendukung rencana pemindahan ibu kota negara ke Sepaku

"Kami siap bersinergi dengan pihak TNI dan Polri untuk menjaga kondusifitas pembangunan IKN," ujar Erwin.

Terkait kedatangan 16.000 tenaga kerja kontruksi di proyek IKN, Erwin mengaku mendukung. Dia menjamin masyarakat tak akan melakukan penolakan. "Kami juga siap mengawal proses perekrutan tenaga kerja proyek IKN," jelas dia.

Di sisi lain, Erwin juga berharap pemerintah terus melakukan pendekatan kepada seluruh elemen agar memberikan dukungan terhadap pembangunan IKN.

"Pembangunan IKN ini merupakan upaya pemerataan pembangunan yang harus kita dukung" jelas dia. (hul)

Editor: izak-Indra Zakaria

Rekomendasi

Terkini

PLN dan PWI Kalteng Gelar Donor Darah

Kamis, 29 Februari 2024 | 10:23 WIB
X