Olivia Sumasto, Buka Gerai Col Froyo Yogurt and Ice Cream di Penta City BSB

- Sabtu, 10 Desember 2022 | 16:48 WIB
Olivia membuka Col Froyo bagi pencinta yogurt.
Olivia membuka Col Froyo bagi pencinta yogurt.

BALIKPAPAN- Yang doyan yogurt dan ice cream, wajib mencoba brand terbaru ini di Mal Pentacity Balikpapan. Brand bernama Col Froyo Yogurt and Ice Cream ini sudah buka di Lantai IG Pentacity BSB, Jumat (9/12). 

Aneka rasa dan topping yogurt ada di sini. Harganya pun sangat terjangkau. Hanya Rp 250 perak/ gram. 

Pembukaan gerai ini dilakukan Jumat (9/12) siang. Suasana begitu meriah dihadiri keluarga dan kolega owner Col Froyo. 

Sang pemilik, Olivia Sumasto, mengatakan, Col Froyo menyasar segmen anak muda dan anak anak. Cocok juga untuk keluarga. 

Konsep di tempat ini dilakukan dengan self aervice. Pembeli melayani sendiri untuk mengambil ice cream yogurt. Kemudian bisa menambahkan berbagai macam topping sesuai selera. Setelah itu, pengunjung tinggal ke kasir. Es dan topping dibeli ditimbang elektronik dengan harga Rp250 per gram.

Di depan awak media di Balikpapan, Olivia menceritakan mengenai nama bisnisnya yang unik ini. Ia mengatakan, nama Col ini merupakan pqnggilan karib nama Olivia oleh adik dan teman temannya. 

“Col Froyo itu, Col itu dari nama panggilan saya. ci ol lalu disingkat lagi jadi Col. Ini saya persembahkan untuk adik-adik saya yang tercinta,” ujar Olivia, saat presa conference usai pembukaan gerainya. 

Di lokasi usaha yg bersebelahan dengan Guardian dan berhadapan dengan Tokyo Belly ini, Olivia mengemas tata ruang sangat instagramable. Terlihat furniture dan paduan lighting serta warna pink, hijau muda, merah, kuning yang serasi. Col Froyo  menyuguhkan yogurt ice cream dengan beberapa varian rasa yakni Mango best seller. Disiapkan rasa bubble gum, Cotton candy, original, stoberi, Blueberry.

Kembali ke usaha Col Froyo, untuk  pasar di Balikpapan termasuk orang Indonesia menyukai sesuatu yang baru. “Service self itu seperti something new ya disini. Ini sesuatu yang baru harus dicoba,dimana-mana di Bali sudah. Memang pasaran ini sukanya yang something new,” terangnya.

Untuk keberlanjutan usahanya,  pihaknya setiap bulan mengeluarkan new flavor, untuk pecinta yogurt dengan varian bermacam-macam dengan toppingnya.

“Tiap weekend diganti. Ada varian rasa cokelat juga,” katanya.

Cewek berparas cantik dan modis ini mengatakan, bisnis Col Froyo merupakan bisnis kedua. Sebelumnya iya juga memiliki bisnis di fashion brand. 

“Konsep Self serve frozen yogurt belum ada ya di Balikpapan. Kita maunya untuk anak anak muda konsep untuk anak-anak muda ini bisa  jadi spot tongkrongan,” kata mahasiswi berusia 18 tahun ini.

Olivia menambahkan, ia memulai usaha diusia yang masih sangat muda. Namun terjun dunia bisnis bukan hal menakutkan. Menurutnya anak muda sekarang jauh lebih kreatif.

Halaman:

Editor: Wawan-Wawan Lastiawan

Tags

Rekomendasi

Terkini

X