Pertebal Pertahanan IKN Nusantara, Gugus Tempur Laut II Pindah dari Surabaya ke Nunukan

- Rabu, 7 Desember 2022 | 10:52 WIB

JAKARTA - Meski upacara peringatan Hari Armada tahun ini berlangsung di Tanjung Pinang, Kepulauan Riau, Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana TNI Yudo Margono berada di Jakarta. Senin (5/12) Yudo menyambangi Markas Komando Armada Republik Indonesia (Koarmada RI) di Jakarta Pusat. Sesuai rencana, Yudo menyatakan bahwa pergeseran seluruh markas Koarmada I dari Jakarta ke Tanjung Pinang sudah tuntas.

 Sejak berdirinya Koarmada RI, Yudo langsung mengambil langkah dengan memproses pemindahan markas Koarmada I dari Jakarta ke Tanjung Pinang. Tujuannya agar lebih dekat ke daerah operasi. Kemarin, pergeseran markas tersebut selesai. ”Hari Armada tahun ini merupakan Hari Armada yang spesial karena bersamaan dengan peresmian dislokasi Kormada I beserta jajarannya yang baru,” ungkap dia kepada awak media.

 Bukan hanya markas Koarmada I, Angkatan Laut juga memindahkan markas Gugus Keamanan Laut I (Sabang), Gugus Tempur Laut I (Natuna), Pangkalan Utama TNI AL IV (Batam), dan Pangkalan Angkatan Laut (Tanjung Uban). Dengan begitu, kekuatan Koarmada I kini terpusat di Sumatera. ”Untuk memudahkan kodal (komando pengendalian, Red) dan efektivitas dukungan logistik,” jelas calon panglima TNI yang telah melalui fit and proper test Jumat pekan lalu (2/12) tersebut.

 Pejabat kelahiran Madiun itu menyampaikan, daerah operasi dan wilayah yang memiliki tingkat kerawanan tinggi di area tugas Koarmada I memang lebih banyak di Sumatera. ”Natuna kemudian Selat Singapura, Selat Malaka, dan Sabang,” jelas Yudo. ”Di sana kerawanan strategisnya sangat tinggi. Sehingga kami geser (Koarmada I) ke sana,” tambah dia. Kapal-kapal perang TNI AL yang kini berada di Jakarta, secara bertahap juga akan dipindahkan ke Tanjung Uban.

 Khusus di Jakarta, lanjut Yudo, Koarmada RI di bawah kendali Panglima Koarmada RI Laksamana Madya TNI Herru Kusmanto akan memimpin pelaksanaan tugas tiga armada TNI AL. Yakni Koarmada I, Koarmada II, dan Koarmada III. ”Saya kira ini sudah menjawab tantangan untuk menegakkan kedaulatan dan hukum di laut sesuai dengan wilayah kerja berdasarkan juga kerawanan strategis,” beber mantan panglima Koarmada I itu.

 Selanjutnya, Yudo mengungkapkan, pihaknya juga akan memproses pemindahan Gugus Tempur Laut III dari Saumlaki ke Ambon dan Gugus Tempur Laut II dari Surabaya ke Nunukan. Khusus Gugus Tempur Laut II, pemindahan markas satuan tersebut dilakukan untuk mempertebal pengamanan di lokasi pembangunan IKN Nusantara. ”Memang tidak langsung sempurna. Namun secara bertahap pasti nantinya akan sempurna,” harap dia.

 Dalam kesempatan yang sama, Yudo menyatakan bahwa dirinya belum mendapat kabar berkenaan dengan jadwal pelantikan dirinya menjadi panglima TNI. Dia mengaku masih menunggu informasi dan pemberitahuan. Demikian pula dengan calon KSAL yang akan ditunjuk untuk menggantikan dirinya. Yudo menyatakan bahwa itu menjadi kewenangan presiden. ”Itu (hak) prerogatif presiden ya nanti kita tunggu dari bapak presiden,” imbuhnya. (syn/)

Editor: izak-Indra Zakaria

Rekomendasi

Terkini

Sinergi TNI-Polri, Ciptakan Kamtibmas di IKN

Sabtu, 20 April 2024 | 13:35 WIB

Operasi Ketupat Mahakam, Korban Kecelakaan Menurun

Sabtu, 20 April 2024 | 10:30 WIB

Jokowi Ajak Tiongkok Garap Transportasi di IKN

Sabtu, 20 April 2024 | 09:01 WIB
X