Belum Beri Sumbangsi PAD, DPRD PPU Minta Perumda Benuo Taka Dievaluasi

- Jumat, 22 Juli 2022 | 13:40 WIB

PENAJAM- DPRD Penajam Paser Utara (PPU) menyoroti Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Benuo Taka lantaran belum memberikan kontribusi signifikan terhadap Pendapatan Asli Daerah (PAD). 

Perusahaan milik daerah ini hanya beberapa kali menyumbangkan PAD sejak terbentuknya belasan tahun lalu.

“Perumda Benuo Taka belum memberikan sumbangsi PAD yang signifikan,” kata  Anggota Komisi III DPRD PPU Zainal Arifin, Jumat (22/7/2022).

Pemerintah daerah mendirikan Perumda Benuo Taka dengan tujuan untuk meningkatkan PAD. Tetapi, perusahaan yang memiliki unit usaha tambang minyak dan gas (migas) dan baru bara belum menunjukkan kinerja yang maksimal.

Bahkan, hasil yang diberikan Perumda Benuo Taka untuk daerah belum sebanding dengan penyertaan modal yang telah dikucurkan Pemkab PPU.  “Penyertaan modal yang diberikan ke Perumda Benuo Taka jauh lebih besar dibandingkan sumbang PAD,” ujarnya. 

Perumda Benuo Taka dibentuk dengan harapan membuka lapangan pekerjaan untuk masyarakat melalui berbagai unit usaha. Namun, sampai saat ini belum menunjukkan tanda-tanda kemajuan. Bahkan, beberapa tahun terakhir ini mengalami kemunduran. “Semestinya memperluas kegiatan usaha, tetapi itu tidak kelihatan sampai sekarang,” tuturnya.

Zainal Arifin menyatakan, pemerintah daerah segera mengevaluasi keberadaan Perumda Benuo Taka karena, selama ini hanya menjadi beban daerah.  “Kalau memungkinkan lebih baik Perumda Benuo Taka dievaluasi atau dibubarkan saja,” jelasnya. (dea/adv)

 

Editor: Wawan-Wawan Lastiawan

Tags

Rekomendasi

Terkini

Pemkot Balikpapan Didesak Fasilitasi Pom Mini

Kamis, 25 April 2024 | 10:00 WIB

HIMASJA Soroti Dugaan Pungli PTSL di Samboja

Rabu, 24 April 2024 | 09:37 WIB

Stadion Batakan Segera Dilengkapi Lapangan Latihan

Selasa, 23 April 2024 | 13:22 WIB

BPKAD Proses Hibah Lahan Perum Bumi Sempaja

Selasa, 23 April 2024 | 10:00 WIB

SIC Bersedia Biayai Waterfront City

Selasa, 23 April 2024 | 08:30 WIB
X