Simpan Sabu di Kotak Rokok, Pria Ini Diciduk Polisi

- Senin, 13 Juni 2022 | 14:23 WIB
HE diamankan anggota Polsek Balikpapan Barat setelah kedapatan menyimpan sabu.
HE diamankan anggota Polsek Balikpapan Barat setelah kedapatan menyimpan sabu.

BALIKPAPAN-Meski jadi sasaran utama, peredaran narkotika jenis sabu di Balikpapan Barat tak kunjung habisnya.

Terbaru, Polsek Balikpapan Barat menangkap seorang pria berinisial HE (39) pada Ahad (12/6), malam. Dari tangan HE, polisi mengamankan barang bukti sabu 6,60 gram.

Kapolsek Balikpapan Barat Kompol Djoko Purwanto menjelaskan, penangkapan HE bermula saat unit Jatanras Polsek Balikpapan Barat melaksanakan patroli rutin guna antisipasi C3, serta peredaran narkotika di wilayah hukum Polsek Balikpapan Barat.

Aparat mendapatkan informasi masyarakat bahwa adanya aktifitas mencurigakan di salah satu rumah kawasan Jalan Pandansari, Margasari Balikpapan Barat. 

Dari informasi tersebut, Unit Opsnal bergerak melakukan penyelidikan. Berdasarkan ciri-ciri yang diketahui, selanjutnya dilakukan pengecekan pada salah satu rumah.

Benar saja, saat dilakukan pengecekan di rumah HE, didapati satu kotak rokok yang di dalamnya terdapat tujuh plastik flip bening berisikan sabu dengan berat keseluruhan 6,60 gram. 

"Ditemukan juga satu buah sedotan sendok takar sabu dan 27 buah plastik flip bening kosong. Barang-barang tersebut diakui oleh pelaku merupakan miliknya, yang didapat dari perantara saat membeli barang dari seorang yang disebut JM," jelas Djoko. 

HE dan barang bukti  selanjutnya dibawa ke Mako Polsekta Balikpapan Barat guna proses hukum lebih lanjut. Pelaku juga dilakukan tes urin dengan hasil rujukan positif. 

"Untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya, pelaku dijerat Pasal 114 (1) Sub 112 (1) Undang-Undang RI No 35 tahun 2009 Tentang Narkotika," tuntas Djoko. (hul)

Editor: Wawan-Wawan Lastiawan

Tags

Rekomendasi

Terkini

Sepeda Motor Dikembalikan Sindikat Penipu

Senin, 15 April 2024 | 15:15 WIB

Lima Rumah Hangus di Lok Bahu, Polisi Selidiki

Sabtu, 13 April 2024 | 15:35 WIB

Pemotor Tewas Akibat Sopir Bus Mabuk Arak

Selasa, 9 April 2024 | 18:30 WIB
X