Raymond Nirwan Berpeluang Terpilih Aklamasi, Jelang Musorprov POBSI Kaltim

- Jumat, 8 April 2022 | 23:20 WIB
Raymond Nirwan mengembalikan berkas pendaftaran dan uang jaminan pendaftaran senilai Rp 50 juta kepada Tim Penjaringan dan Penyaringan, Jum'at (8/4).
Raymond Nirwan mengembalikan berkas pendaftaran dan uang jaminan pendaftaran senilai Rp 50 juta kepada Tim Penjaringan dan Penyaringan, Jum'at (8/4).

 

BALIKPAPAN-Raymond Nirwan berpeluang terpilih secara aklamasi pada Musorprov Persatuan Olahraga Biliar Seluruh Indonesia (POBSI) Kaltim, 20 April mendatang.

Hingga H-1 penutupan pengembalian formulir, Jum'at (8/4), Raymond jadi satu-satunya bakal calon ketua yang mengembalikan formulir. Ditambah lagi, Raymond sudah mengantongi dukungan delapan dari sembilan Pengkot dan Pengkab POBSI di seluruh Kaltim.

Dukungan ini lebih dari syarat minimal yang ditetapkan, yakni 30 persen dari seluruh Pengkab dan Pengkot POBSI di seluruh Kaltim.

"Kalau melihat kondisi saat ini, iya beliau (Raymond) berpeluang terpilih secara aklamasi pada Musorprov POBSI Kaltim nanti. Selain sudah mengantongi dukungan mayoritas, beliau juga merupakan satu-satunya calon yang mendaftar," kata Ketua Tim Penjaringan dan Penyaringan (TPP) POBSI Kaltim M Irfan, Jum'at (8/4) siang.

Kendati demikian, TPP tetap akan memeriksa dan melakukan verifikasi berkas administrasi dan formulir pendaftaran yang sudah diterima dari Raymond Nirwan.

"Musorprov direncanakan berlangsung di Hotel Platinum Balikpapan, 30 April mendatang," ujar Irfan.

Sementara Raymond Nirwan mengaku sudah menyerahkan seluruh syarat yang ditetapkan oleh TPP, mulai dari berkas administrasi hingga dana sebesar Rp 50 juta sebagai jaminan dan uang pendaftaran.

Dirinya juga bertekad membawa biliar Kaltim meraih prestasi lebih baik daripada PON edisi sebelumnya di Papua. "Memang tidak mudah dan butuh kerja keras, tapi kita harus optimistis," kata Raymond. 

Optimistme Raymond bukan tanpa alasan, sebab pada kualifikasi PON Papua, Kaltim sejatinya mampu tampil optimal dan menyabet emas.

"Artinya kita sebenarnya punya peluang untuk bersaing," kata Raymond. (hul)

Editor: Wawan-Wawan Lastiawan

Tags

Rekomendasi

Terkini

Garuda Layani 9 Embarkasi, Saudia Airlines 5

Senin, 22 April 2024 | 08:17 WIB
X