Truk Kontainer Rem Blong Hantam Pemotor, Satu Meninggal

- Jumat, 31 Desember 2021 | 11:37 WIB

BALIKPAPAN-Satu pemotor harus meregang nyawa sementara satu lagi dalam keadaan kritis, setelah ditabrak truk kontainer di Jalan MT Haryono, tepatnya di depan Kantor JNT Balikpapan, Jum'at (32/12) pagi. Dua korban pemotor berjenis kelamin laki-laki. 

Supir kontainer, Faisal (58), mengaku kejadiaan naas tersebut terjadi setelah truk yang dia kemudikan mengalami rem blong, sekira 200 meter sebelum lampu merah Balikpapan Baru.

"Saya tadi dari arah kilometer 13 mau membawa muatan keramik ke daerah pasar segar. Tiba-tiba setelah turunan Daun Village rem blong," kata Faisal.

Menyadari rem blong, Faisal sekuat tenaga berusaha mengendalikan truk yang dia kendarai. Ia memilih banting setir ke kiri lantaran di jalur kanan dalam keadaan ramai.

"Saya banting saja ke kiri, karena kalau terus saja ramai kendaraan di lampu merah," kata Faisal.

Kanit Patroli Satuan Lalu Lintas Polresta Balikpapan Inspektur Polisi Satu Dalip menjelaskan, saat ini pengendara sudah diamankan untuk dimintai keterangan. "Untuk penyebabnya apakah rem blong atau yang lain belum bisa dipastikan," kata Dalip.

Sementara untuk korban kritis saat ini tengah ditangani di Rumah Sakit Balikpapan Baru. (hul)

Editor: Wawan-Wawan Lastiawan

Tags

Rekomendasi

Terkini

PLN dan PWI Kalteng Gelar Donor Darah

Kamis, 29 Februari 2024 | 10:23 WIB

Tiga Seksi Jalan Tol IKN Siap Beroperasi Juli 2024

Selasa, 23 Januari 2024 | 13:19 WIB
X